Tanjung Benoa

Tanjung Benoa

11 Ulasan

Tanjung Benoa adalah salah satu kawasan wisata favorit di Bali.

Kawasan wisata yang terletak di Desa Tanjung Benoa Kuta Selatan ini populer dengan ragam wisata baharinya yang dikenal dengan Tanjung Benoa Watersports Bali.

Tanjung Benoa bahkan sering dikatakan sebagai surganya wisata bahari di Bali.

tanjung-benoa-bali

Karena itu jika Anda adalah penyuka wisata bertema permainan air, maka jangan sampai lupa mengunjungi Tanjung Benoa saat rekreasi ke Bali.

Sekilas Tanjung Benoa

Bali memang tiada habisnya menawarkan obyek-obyek wisata menarik bagi para pelancong.

Wisatawan yang datang ke Bali tak akan pernah kehabisan obyek wisata yang bisa dituju.

Pilihan wisata di Pulau Dewata pun sangat beragam dengan daya tariknya masing-masing.

Mulai dari yang bertema wisata adat, wisata foto, wisata alam hingga yang betema wisata bahari seperti Tanjung Benoa.

Tanjung Benoa memang lebih dikenal dengan wisata baharinya. Terutama wisata olahraga airnya.

Meskipun di tempat ini masih ada jenis-jenis wisata lain, namun kalau menyebut Tanjung Benoa ujung-ujungnya pasti membahas wisata baharinya yang menyediakan berbagai macam wahana permainan air.

Sejarah Tanjung Benoa

Tanjung Benoa dulunya merupakan sebuah desa yang penduduknya sebagian besar berprofesi sebagai nelayan.

Sebelum dijadikan sebagai kawasan wisata, penduduk desa yang memiliki luas kawasan sekitar 173,75 hektar ini menghabiskan sebagian besar waktunya untuk mencari ikan di laut.

Namun setelah Tanjung Benoa berubah menjadi kawasan wisata, sebagian besar penduduk kemudian beralih profesi menjadi penyedia jasa penyewaan berbagai wahana permainan air, pedangang, hingga pemandu wisata.

Obyek Wisata Populer Tanjung Benoa

Bagi yang baru pertama kali melancong ke Tanjung Benoa, mengetahui apa saja wisata populer di tempat ini sangatlah penting.

Dan, berikut ini 3 obyek wisata paling populer di Tanjung Benoa:

Pantai Tanjung Benoa

pantai-tanjung-benoa
via instagram.com/hmz_zaki

Tanjung Benoa punya pantai yang sangat indah. Kawasannya bersih dengan ombak yang tenang, plus menjadi pusat segala aktifitas watersports Tanjung Benoa.

Pantai ini juga termasuk pantai yang dangkal dengan kedalaman rata-rata hanya sekitar 6 meter saja.

Hal ini membuat pengunjung bisa berenang dengan aman dan bisa melakukan aktifitas seawalker seperti di Pantai Sanur.

Namun yang paling menarik dan menggoda di Pantai Tanjung Benoa adalah watersports-nya.

Ada puluhan jenis olahraga air yang bisa dicoba di pantai ini. Berikut beberapa diantaranya:

Parasailing

parasailing-tanjung-benoa
via instagram.com/sadayetana

Permainan ini akan membawa kita terbang mengitari pantai dengan sebuah payung parasut raksasa yang ditarik menggunakan speed boat.

Selama kurang lebih 4 menit, kita akan merasakan sensasi menyenangkan sekaligus menegangkan dan sedikit memacu adrenalin.

Parasiling termasuk olahraga air yang banyak diminati wisatawan di Tanjung Benoa. Jadi jangan sampai ketinggalan untuk mencoba sensasinya.

Banana Boat

tanjung-benoa-water-sports
via instagram.com/filinzhang

Olahraga ekstrem namun tetap diminati banyak wisatawan karena keseruannya.

Permainan ini akan membawa kita menyusuri lautan dengan perahu karet berbentuk pisang selama kurang lebih 15 menit.

Banyak keseruan dan ketegangan yang akan didapatkan saat memainkan olahraga ini. Anda juga harus mencobanya langsung agar merasakan sensasinya.

Flying Board

play-board-tanjung-benoa
via instagram.com/irawatyiskandar

Olahraga yang satu ini termasuk olahraga jenis baru di Tanjung Benoa.

Namun peminatnya juga sangat banyak khususnya para wisatawan yang gemar dengan permainan ekstrem.

Dengan sebuah papan yang didesain agar bisa mengudara, kita akan dibawa terbang dengan ketinggian sekitar 5 meter di atas permukaan air.

Ketinggian yang bisa dicapai sebenarnya bisa melibi 5 meter jika si pengendara sudah mahir mengendalikan flying board.

Baca juga: Indahnya Pantai Kuta Bali

Wakerboarding

Mirip dengan permainan selancar. Namun wakerboarding akan membawa kita berkeliling ke tengah lautan dengan kecepatan tinggi karena ditarik oleh speed boat.

Kalau sudah mahir dan berpengalaman, saat meluncur di atas air kita bisa memperagakan berbagai atraksi agar semakin seru.

Rolling Donut

tanjung-benoa-tiket-masuk
via seevoucher.com

Wahana yang satu ini mirip dengan banana boat. Namun, sensasi menegangkannya akan lebih terasa karena ada banyak variasi gerakan yang bisa dicoba.

Memainkan wahana ini kita akan ditarik menggunakan speed boat di atas perahu karet berbentuk donat.

Yang membuatnya menegangkan adalah kita tak hanya akan ditarik dengan kecepatan tinggi tapi juga bisa dibanting secara tiba-tiba.

Selain wahana atau permainan di atas, di Pantai Tanjung Benoa masih banyak olahraga air yang bisa dicoba.

Di pantai ini kita juga bisa snorkeling, scuba diving, seawalker, bermain wahana jet ski, fly fish, dan waterski.

Baca juga: Melihat aneka satwa di Bali Zoo Bali

Pulau Penyu

pulau-penyu-tanjung-benoa
via instagram.com/wiwi.soeparto

Dinamakan Pulau Penyu karena pulau ini memang merupakan tempat penangkaran Penyu. Khususnya untuk jenis Penyu Hijau.

Namun selain melihat Penyu, di pulau ini wisatawan juga akan disuguhi indahnya pemandangan dan beberapa hewan lain seperti Kadal, Burung, dan Ular.

Wisatawan yang ingin ke Pulau Penyu bisa menyewa sebuah perahu berjenis glass bottom boat.

Dari atas perahu yang bagian bawahnya dibuat transparan tersebut, para wisatawan akan dibawa menjelajah spot-spot di Pulau Penyu untuk melihat kekayaan bawah airnya yang dipenuhi ikan-ikan cantik.

Harga sewa glass bottom boat adalah sekitar Rp. 1000.000 untuk durasi 4 jam.

Baca juga: Wisata Burung Bali Bird Park

Hutan Bakau

hutan-bakau-tanjung-benoa-bali
via blogspot.com

Selain menjelajahi Pulau Penyu, jika ingin wisatawan juga bisa menjelajah ke hutan bakau Tanjung Benoa.

Hutan bakau ini letaknya di sebelah barat Tanjung Benoa.

Daya tariknya di hutan bakau ini kita bisa menikmati kesegaran udara dan cuci mata dengan memandangi hijaunya pohon-pohon bakau.

Untuk menuju hutan bakau kita bisa menyewa speed boat ataupun jet ski dengan kisaran harga sekitar 600 ribuan selama 2 jam.

Alamat dan Rute ke Tanjung Benoa

Tanjung Benoa beralamat di Kecamatan Kuta Selatan, Badung, Bali.

Jika mengaksesnya dari pusat Kota Kabupaten Badung, kita membutuhkan waktu tempuh sekitar satu setengah jam berkendara dengan jarak tempuh sekitar 37 kilometer.

Lokasi yang lebih dekat untuk mengakses Tanjung Benoa adalah dari Bandara Ngurah Rai. Jaraknya hanya sekitar 20 kilometer dengan estimasi waktu tempuh kurang lebih 30 menit.

Sementara untuk rute ke Tanjung Benoa dari Bandara Ngurah Rai, kita bisa menggunakan rute yang melewati Jalan By Pass Ngurah Rai Ke arah Jalan Toll Benoa.

Atau kalau datang dari arah lain, untuk menemukan rute yang lebih akurat kita bisa menggunakan bantuan aplikasi Google Maps.

Baca juga: Review lengkap Pantai Pandawa Bali

Jam Buka Watersport Tanjung Benoa

sejarah-tanjung-benoa
via instagram.com/adityawiraraja

Bagi yang ingin mencoba permainan seru di Pantai Tanjung Benoa, aktifitas watersports di pantai ini punya waktu operasional yang bergantung pada kondisi pasang surut air laut.

Kondisi pasang surut air di pantai ini diistilahkan dengan pasang purnama dan pasang tilem.

Nah jika kondisi air laut sedang pasang tilem, atraksi atau wahana watersports akan mulai dibuka pada jam 11 siang.

Sedangkan jika air laut dalam kondisi pasang purnama, kita sudah bisa menyewa wahana dan mulai melakukan berbagai aktifitas watersport dari jam 9 pagi hingga jam 4 sore.

Harga Permainan Tanjung Benoa

Berkaitan dengan hal di atas, wahana atau permainan watersport Tanjung Benoa punya tarif masing-masing.

Agar Anda bisa mengukur jumlah budget liburan yang harus disiapkan, berikut kami sajikan harga sewa permainan di Tanjung Benoa:

Wahana Harga Sewa
Banana Boat Rp. 70.000
Parasailing Rp. 80.000
Seawalker Rp. 350.000
Wakeboard Rp. 250.000
Waterski Rp. 250.000
Snorkeling Rp. 150.000
Jetski Rp. 150.000
Rolling donut Rp. 80.000
Flying fish Rp. 150.000
Scuba diving Rp. 300.000
Flyboard Rp. 550.000
Pulau Penyu Rp. 350.000/boat

Tips Mendapat Harga Murah Watersport Tanjung Benoa

wisata-tanjung-benoa
via instagram.com/oketravels

Harga sewa beberapa wahana permainan di Tanjung Benoa bagi sebagian orang mungkin terasa agak mahal.

Namun tenang saja, ternyata kita bisa mendapatkan harga yang lebih murah bahkan sangat berbeda dari harga asli yang ditawarkan saat akan menyewa langsung di lokasi.

Tips nya adalah silahkan Anda cari penyedia paket wisata Tanjung Benoa plus wahana watersport-nya.

Terkadang beberapa penyedia paket wisata sudah punya kesepakatan dengan tempat persewaan wahana sehingga mendapatkan potongan atau diskon harga yang jauh lebih murah.

Namun cara ini tidak lantas membuat kita benar-benar akan mendapatkan harga sewa permainan Tanjung Benoa dengan nominal yang murah.

Kadang walaupun sudah membayar paket wisata yang katanya termasuk wahana permainan, saat di lokasi kita masih akan dikenai biaya tambahan untuk biaya sewa beberapa perlengkapan wahana.

Untuk menghindari hal ini caranya adalah kita harus lebih teliti lagi dalam memilih paket yang ditawarkan.

Tanyakan dengan sedetail mungkin apa saja yang kita dapatkan dan yang tidak kita dapatkan apabila mengikuti atau membeli paket wisata tersebut.

Hotel Dekat Tanjung Benoa

Banyaknya aktifitas dan wahana yang bisa dinikmati di Tanjung Benoa kadang mengharuskan kita untuk tinggal lebih lama.

Nah untuk kebutuhan akomodasi, di Tanjung Benoa sudah ada beberapa hotel mewah dengan fasilitas memadai.

Hotel-hotel di Tanjung Benoa yang recomended antara lain Holiday Inn Resort Bali Benoa, Conrad Bali, The Skala Resort Bali, Sadara Boutique Resort, Hotel Niko Bali Benoa, dan Benoa Bay Villas.

Hotel-hotel di atas menawarkan suasana hunian yang luxury dilengkapi berbagai fasilitas.

Dengan demikian, harga sewanya pun agak lumayan menguras kantong yakni berkisar antara Rp. 900.000 hingga Rp. 3000.000 per malamnya.

hotel-dekat-tanjung-benoa
via instagram.com/misels_spa_beauty

Baca juga: Wisata Pantai di Bali

Nah demikianlah ulasan yang dapat kami tuliskan mengenai obyek wisata Tanjung Benoa Bali. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi tambahan informasi untuk menyukseskan perjalanan liburan Anda ke Tanjung Benoa.

11 Ulasan untuk Tanjung Benoa, Bali

  1. Tempat untuk memacu adrenalin bermain watersport, terbang tinggi dgn payung adventure, sea walker, diving dll. Dilayani dgn staf2 n instruktur yg handal, pokoknya seru bgt n di cover asuransi jd g usah khawatir untuk mencoba.

  2. ada banyak watersport yg ditawarkan. tapi kudu hati2 karena banyak calo/individu yg menawarkan watersport dengan harga mahal dan tanpa legalitas yg jelas. waktu aku dan suami kesana menggunakan motor dengan nomor plat yg berasal dari luar bali, belum sampai pantainya pun kami udh dipepet sama salah satu calo tsb, dia ngasih suamiku kartu namanya dan disuruh ikutin dia. kita gamau dong lgsg ngikut gitu aja sama orang yg gak jelas siapa, akhirnya kita berhenti bentar ke indomaret dgn harapan dia pergi. eh gak taunya dia juga berhenti di indomaret dong, nungguin kita di parkiran. sumpah serem bet akhirnya pas kita udh beli minuman dan mau brgkt lagi, kita bilang ke calo tsb kalau kita mau main2 di pantai dulu aja, gak mau watersport, setelah itu dia pun gak ngekor kita lagi. nah pas kita udh sampe di parkiran motor, ada calo lagi (orang yg berbeda) yg lgsg deketin kita sok akrab gitu nanya2 dari mana dll, padahal kita belum juga turun dari motor. dia nawarin buat main watersport, kita tanya harga parasailing berapa, dan dia bilang khusus wisatawan domestik dia kasih murah sebesar 400-500rb buat berdua (kata dia sih wisatawan manca dia kasih 2 kali lipat harganya). suami coba nego karena kalau dia liat di internet tuh harusnya bisa lebih murah. si calo nurunin harga tapi menurut kita masih kemahalan. kita akhirnya bilang ke dia kalau mau muter2 dulu bandingin harga. tapi si calo malah jadi maksa kita coba, sambil nurunin harga lagi. dgn masih ragu kita pun ikut dia yg maksa kita cepet2 ke perahu. pas di bibir pantai sblm naik perahu, dia minta kita bayar lunas dulu. kita kaget dong belum apa2 udh diminta bayar full, udh gak jelas dari institusi watersport apa, gak ada daftar harga watersport yg fixed, gak dikasih kuitansi, gak dikasih life jacket pula.. ntar kalau kita kenapa2 pas di tengah laut yg mau tanggung jawab siapa, yg ngamanin kita siapa. kita pun memutuskan untuk balik cari watersport yg legalitasnya jelas. dan tau gak? si calo itu ngikutin kita dong, dari awalnya yg dia sok akrab lgsg berubah jadi marah2 sambil bilang “saya gak ngerti kok saya diginiin, jgn gitu mas saya ini orang asli sini, saya ini orang pariwisata saya paham yg mas pikirin, disini kita gak ada mas yg kayak gitu2” sumpah ya freak bgt tuh orang berusaha gaslighting kita seakan2 kita yg bersalah sama dia, padahal yg maksa juga dia, yg bikin gak nyaman wisatawan juga dia. setelah kita cukup lama jelasin baik2 alasan kita gak jadi naik, dia dgn gak sopannya nyuruh kita bawa motor kita keluar parkiran. iya kita diusir, udh kayak preman aja tuh calo. setelah keluar ke jalan, suami pun memutuskan buat booking online dulu aja ke institusi watersport yg jelas dengan daftar harga yg jelas pula. keesokan harinya, kita kembali ke tanjung benoa menuju bali dolphin watersport yg sudah di booking suami sehari sebelumnya. disana kita dikasih harga 160rb utk parasailing tandem 2 orang, jauh lebih murah dari harga calo. sblm naik kita dikasih kuitansi yg sudah di ttd (bayarnya setelah main parasailing) dan dipersilakan naruh barang di loker (kunci loker kita bawa) serta dipasangin life jacket dulu. jadi aku saranin mending bagi yg mau main watersport di tanjung benoa sebaiknya booking online di salah satu web resmi watersport dulu, karena kalau diikutin calo pas di jalan nanti kita tinggal jawab “udah booking online” maka si calo pun akan menyingkir dan gak ngotot ngikutin kita lagi, seperti yg aku dan suamiku alami di hari yg kedua.

  3. Pantainya bersih, air nya jernih viewya indah sekali, ada banyak watersport yang ditawarkan. nDari sini saya mengunjungi pulau penyu disana terdapat penangkarang penyu, dan kebun binatang mini

  4. Seru, tempat bagus, permainan menyenangkan .. Ticket masuk gratis kalian hanya membayar atau membeli ticket untuk mencoba permainan2 air yang disediakan seperti bananan boot dll, kalian juga bisa menyebrang ke pulau penyu..

  5. Banyak wahana laut disini mulai sepeda motor air, banana boat, juga naik perayke pulau penyu

  6. Tempat rekreasi di Bali Selatan ini menyuguhkan pemandangan alam laut dengan pantai indah berpasir putih, airnya tenang dan nyaris tanpa ombak, itulah sebabnya tempat rekreasi alam pesisir seperti pantai Tanjung Benoa di wilayah Badung ini dijadikan sebagai pusat permainan untuk rekreasi bahari terlengkap yang paling menarik dan diminati dibandingkan Serangan atau Labuhan Amuk, berbagai rekreasi watersport disediakan seperti rekreasi seawalker, parasailing, snorkeling, diving, banana boat, jetski dan glass bootom boat + pulau penyu.nnTour di Bali, maka destinasi wisata untuk rekreasi watersport ini wajib dikunjungi. Destinasi tour ini memang sangat hits dan populer di pulau Bali, sehingga tidak mengherankan setiap harinya, selalu saja ramai pengunjung, apalagi jika agenda tour ke arah Bali Selatan, karena lokasinya searah, maka destinasi tour atau tempat rekreasi air pantai Tanjung Benoa menjadi tujuan tour wajib selama liburan di pulau Dewata Bali. Tanjung Benoa juga menjadi salah satu pusat pariwisata di pulau Bali.

  7. Pengalaman pertama bagus menyenangkan 😍😍😍 naik kapal menuju pulau kura kura nya 60k/orang..klo 5th separuh harga..

  8. Pantai sekitar Nusa dua Bali yang memiliki pantai putih indah.dan di lengkapi berbagai permainan air seperti banana boat donat dan lain lain pokoknya terbesar dech di Asia tenggara

  9. Sudah beberapa kali kesini. Dan tetap sll ingin ksini lagi. Pantainya bersih, sya lebih sering ke pulau penyunya. Untuk harga makanan yg dijajakan di warung sana relatif mahal menurut sya, 1 es kelapa muda dan 1 es gooday saya hrs bayar 40rbu.

  10. Tanjung Benoa Beach Bali adalah favoritnya menikmati olahraga air terlengkap di Asia Tenggara, pantai luas berpasir putih ini menawarkan berenang, berperahu lengkap, berjemur, dan tersedia tempat makan disekitar pantai.. . Berada di Kampung Benoa Kecamatan Kuta Selatan Kabupaten Badung Bali Indonesia, menjadikan tempat ini sangat mudah dijangkau dari arah manapun.. . Keindahan Tanjung Benoa Beach Bali Indonesia selalu menjadi pilihan obyek wisata air yang menawarkan aktifitas wisata bahari terlengkap, dijamin puas.. . Tanjung Benoa Beach Bali cocok banget dikunjungi bareng siapapun, namun tetaplah berhati hati dengan lingkungan sekitar demi kenyamanan berwisata.. Salam Negeri Tercinta, Akmal Basinda.. #akmalbasindaYoutube. #cahPulasariDieng

  11. Sumpah buat kalian yang suka pantai pasti tambah suka dehhh, ada wahana air, ada kunjungan ke pulau penyu, ada resto, ada tempat sewa alat2 pokoknya seru dehhh, dannnn di pulau penyu itu ada berbagai macam hewan ya temen2, oh ya buat fee nya tiket no inc wahana. Jadi kalo mau main wahana atau ke pulau penyu itu BAYAR lagiπŸ€—

Tinggalkan Balasan