Bagi masyarakat Magelang, atau yang tinggal di sekitarnya, Punthuk Setumbu menjadi salah satu obyek wisata andalan.
Di sana, para pelancong bisa menikmati keindahan alam sekaligus landscape Candi Borobudur dengan lebih sempurna.
Punthuk Setumbu perlahan mulai terkenal tidak hanya bagi warga Magelang saja. Obyek wisata ini bahkan menjadi idaman wisatawan luar kota untuk mengisi hari libur.
Terlebih setelah masuk dalam scene film AADC 2, banyak orang yang makin penasaran dengan Punthuk Setumbu.
Kalau Anda berencana liburan ke tempat ini, sebelum berangkat silahkan baca dulu ulasannya berikut ini.
Sejarah Objek Wisata Punthuk Setumbu
Kita mulai dari awal mula ditemukannya salah satu obyek wisata favorit di Magelang ini.
Siapa sangka, Punthuk Setumbu dulunya hanyalah kawasan persawahan dan perkebunan warga yang biasa saja.
Tidak ada yang melihat keistimewaan tempat ini sampai salah seorang wisatawan lokal dengan tidak sengaja mengupload fotonya ke media sosial.
Menurut beberapa sumber, Parno, yang seorang photographer kala itu sedang mencari lokasi paling ideal untuk mengabadikan sunrise di sekitar Candi Borobudur.
Setelah lama mencari, akhirnya sang photographer menemukan salah satu perbukitan yang kini dikenal dengan nama Punthuk Setumbu.
Dari bukit inilah, Parno membidik landscape Candi Borobudur dengan latar mentari terbit.
Tak disangka, setelah foto bidikannya di-upload ke media sosial, para netizen pun takjub dan mulai beramai-ramai mengunjungi Punthuk Setumbu.
Harga Tiket Masuk Punthuk Setumbu
Untuk mengabadikan indahnya matahari terbit dari Punthuk Setumbu, wisatawan tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam.
Cukup membayar tiket masuk seharga Rp. 20.000 saja per orangnya, Anda sudah bisa menjajal indahnya kawasan Punthuk Setumbu.
Hari Kunjungan | Harga Tiket |
Senin – Minggu | Rp. 20.000 |
Rute Menuju Punthuk Setumbu
Hingga saat ini belum ada kendaraan atau angkutan umum yang melayani perjalanan langsung ke Punthuk Setumbu.
Karena itu, Anda harus menggunakan kendaraan pribadi dengan tujuan awal ke Candi Borobudur.
Bisa disimpulkan, rute menuju Punthuk Setumbu ini sama dengan rute ke Candi Borobudur.
Tapi setelah sampai di sekitar lokasi candi terbesar di dunia tersebut, Anda harus melanjutkan perjalanan ke perbukitan Menoreh di mana di sanalah obyek wisata ini berada.
Hal Menarik di Punthuk Setumbu
Aktifitas wisata utama yang biasa dilakukan para wistawan yang datang ke Punthuk Setumbu adalah berfoto sembari menikmati sejuknya alam dataran tinggi.
Namun, bagi Anda yang menginginkan aktifitas lain, tentunya di tempat ini juga ada banyak kegiatan yang bisa Anda lakukan.
1. Menikmati Sunrise
Momen yang paling diidamkan oleh wisatawan dan tidak boleh dilewatkan jika Anda datang ke Punthuk Setumbu adalah momen sunrise.
Banyak wisatawan yang bahkan rela datang pagi-pagi agar tidak ketinggalan momen sunrise.
Para wisatawan biasanya akan berbondong-bondong naik ke puncak Punthuk Setumbu sebelum jam 5 pagi.
Jangan lupa siapkan kamera agar nanti Anda bisa mengabadikan suasana maha indah yang hanya ada di Punthuk Setumbu.
2. Menikmati Anggunnya Puncak Candi Borobudur
Selain sunrise, tempat ini juga terkenal sebagai lokasi paling strategis untuk melihat gagahnya Candi Borobudur di pagi hari.
Saat mentari mulai naik, sinarnya tampak menyelinap dari celah-celah bangunan candi dan menampilkan pemandangan yang menakjubkan.
Ditambah lagi, kala itu biasanya kabut masih menyelimuti bangunan candi.
Saat demikian, Anda benar-benar akan melihat romansa yang sangat indah yang tidak akan Anda temukan di tempat lain.
3. Mendaki Bukit
Puncak tertinggi dari Punthuk Setumbu berada di ketinggian sekitar 1.300 mdpl.
Meski tidak terlalu tinggi, tapi karena jalur yang akan dilalui hingga sampai puncak agak sulit, Anda diharuskan untuk mempersiapkan kondisi fisik.
Bagi yang suka mendaki, track dari area parkir ke puncak cukup lumayan sebagai pemanasan.
Track yang dilalui berupa jalan tanah dengan anak tangga sejauh 300 meter.
Saat musim hujan, biasanya lintasan akan sangat licin dan sedikit berlumpur.
Jadi, siapkan saja kondisi badan yang fit dan jangan lupa gunakan sepatu atau sandal anti slip.
Baca juga: Obyek wisata Eling Bening.
4. Santai Menikmati Segarnya Udara
Sudah barang tentu suhu udara di puncak Punthuk Setumbu akan terasa sangat sejuk.
Kondisi ini bisa Anda manfaatkan untuk sedikit melepas lelah dengan bersanti menikmati segarnya udara.
Anda bisa menggelar tikar atau apapun yang bisa diduduki. Lalu hidangkan teh hangat atau kopi, selanjutnya nikmatilah hidup bersama teman-teman Anda.
5. Camping
Tidak sedikit muda mudi yang memilih bermalam di puncak Punthuk Setumbu.
Dan memang, di area yang biasa digunakan sebagai titik lokasi menyaksikan sunrise, kontur kawasannya cukup datar dan cukup luas untuk menampung beberapa tenda.
Namun, di lokasi masih belum ada tempat untuk menyewa tenda.
Jadi kalau punya rencana untuk berkemah di Punthuk Setumbu, Anda harus membawa bekal dan alat camping dari rumah.
Hotel di Punthuk Setumbu Magelang
Selain menginap di area camping, Anda juga bisa bermalam di hotel yang tidak jauh dari lokasi wisata.
Kalau ingin menikmati malam di hunian berkelas dan mewah, pilihannya adalah hotel Manohara yang juga menyediakan paket wisata sunrise Candi Borobudur.
Hotel ini menyediakan kamar mewah dengan fasilitas yang lengkap. Jadi bagi yang datang dari luar kota, kami sarankan untuk menginap di hotel ini saja.
Penutup
Nah, demikianlah ulasan singkat tentang salah satu obyek wisata di Magelang yaitu Punthuk Setumbu Magelang.
Baca juga: Rawa Pening.
Bagi yang akan datang ke tempat wisata ini, kami sarankan agar datang di musim panas supaya tidak kesulitan saat naik ke puncak. Selain itu, musim panas adalah waktu yang paling tepat jika ingin melihat sunrise tanpa terhalang mendung.
7 Ulasan untuk Punthuk Setumbu, Jawa Tengah
Punthuk Setumbu yang dulu sawah bisa menjadi lokasi nongkrong yang asyik. Sangat nyaman buat menyegarkan pikiran.
Tempat yang keren untuk melihat Candi Borobudur dari ketinggian. Bisa melihat gereja ayam juga di kejauhan. Rekomendasi datang pagi hari untuk melihat sunrise. Anda harus naik dulu melalui anak tangga dari tempat parkir menuju puncak kurang lebih 15-30 menit.. . Menjelang waktu terbit matahari timbul kabut sehingga mirip negeri di awan. Nha di waktu itu cocok buat foto-foto dan banyak spot buat foto-foto instagram. Ada foto sambil berayun di negeri awan juga. Tinggal antri aja di spot nya buat gantian foto.
Perjuangan banget kesini, naek tangganya amazing ngos2 annya… Masuk ke area utk 5 th keatas 20 rb.. Suasananya rame banget dsaat sebelum sunrise, pas ksini nya dr hotel jalan jam 7 pagi, naek keatas bareng anak2 skitar 20 sd 30 mnit. Jd nggak bgitu rame.. Dsana ada mas2 yg membantu utk berfoto, dgn membayar alakadarnya.. Oh iya bs beli magnet akrilik bergambarkan pemandangan puthuk setumbu sharga 20rb per pcs nya.. . Pemandangannya keren abis…
Saya penasaran dengan Pari Klegung, akhirnya daya mengajak suami dan anak saya mengunjungi resto ini. Restonya lumayan ndlesep, masuk kampung banget. Tapi masih bs dijangkau mobil besar. Parkir di lahan tetangga yg luas dan pemilik sangaaaat ramah. Restonya konsep rumah jawa pedesaan, terletak di perengan pinggir kali. Cenderung singup tapi sejuk. Tetapi kalau mendung mau hujan jadi gerah sekali. Bentuknya sederhana, makanan juga lumayan. Kemaren ada temen pesan gado2 , tapi sayang pakai bumbu pecel bukan pake bumbu gado2. Selebihnya oke.
Harga tiket : 20k/orang. Parkir motor : 3k. Waktu rekomendasi : jam 4 – 9 pagi (datengnya harus banget pagi buta biar dapet sunrise cakep wkwk). . Spot sunrise magelang inceran para bule. kalau pagi buta ramenya ngalahin pasar apalagi kalau weekend. jalannya aman alus sampe tujuan. dari tempat parkir tracking ke puncak sekitar 10-15 menit dijalan stapak dan tangga-tangga. deket puncak dan area loket banyak penjual. untuk penerangan jalan menuju puncak termasuk kurang dan klau sepi lumayan nyeremin wkwk. ada toilet juga deket puncak.. . kalau cuaca cerah bisa dapet sunrise cakep, tapi klaua kabut dahlah nyerah. tapi tunggu aja sampe agak siangan spot foto ayunan paling cakep sih. gereja ayam juga keliatan jelas dari sini. buat spot fotonya gratis, tapi kalau mau minta jasa foto sama bapak2 yang standby disitu ada di range harga 5k-20k atau seikhlasnya. TMI aja kalau udah jam 6 kerumunannya langsung lenyap dan berubah super sepi wkwk.
Lokasi lain untuk melihat pemandangan sunrise dengan landscape candi borobudur dari ketinggian dengan diselimuti awan dan kabut pagi hari.. Puncak dapat dicapai dengan berjalan kaki yang tidak terlalu jauh dan sudah ada anak tangga yang rapi.. Cukup bersih dengan beberapa spot foto yang cukup bagus.. Banyak warung untuk sarapan dan makanan ringan serta minuman hangat.. Lokasi parkir tidak jauh dari gerbang masuk ke atas.. Parkiran cukup tapi tidak terlalu luas, lebih baik datang lebih awal sebelum jam 5.30 am.
HTM 20k/person. . Luar biasa cantik.. Harus cepat datang. Minimal sblm 5.30 sdh sampe di titik atas biar kekejar sunrise nya. Krn Harus jalan kaki tanjak sekitar 10-15 menit (tergantung kecepatan jalan kaki kita). Jangan lupa sehari sblmnya cek cuaca, mendung / hujan.. bagus juga kalau punya drone.. Borobudur dan gereja ayam keliatan dr kejauhan.. Spot foto yg ditawarkan ada bbrp tmpt.. Dgn view beda2 .. Ada bapak2/mas2 yg bisa bantuin foto. Bayar seikhlasnya.. Tapi kalau datang ramean, bisa ganti2an foto sebenarnya.. . Setelah kesini, mungkin bisa dijadwalkan ke Gereja Ayam dan Borobudur.
Water Blaster Semarang
Umbul Ponggok Klaten
Tempat Wisata di Wonosobo
Umbul Sidomukti