Wisatawan yang berlibur di Semarang kini tak hanya disajikan obyek-obyek wisata budaya atau sejarah saja.
Semarang kini telah move on dengan menghadirkan berbagai obyek wisata kekinian yang relevan dan sejalan dengan hobi anak milenials yang doyan berfoto.
Nah salah satu tempat wisata di Semarang yang berkonsep kekinian tersebut adalah obyek wisata Eling Bening yang terletak di Bawean, Semarang.
Untuk Anda yang sedang mencari informasi tentang obyek wisata yang satu ini, berikut kami sajikan review lengkap obyek wisata Eling Bening Semarang.
Wisata Eling Bening Semarang Jawa Tengah
Obyek wisata ini sebenarnya adalah sebuah restoran keluarga.
Namun melihat antusiasme masyarakat dan kawasan sekitarnya yang potensial sebagai tempat wisata, maka dibangunlah beberapa wahana sebagai pelengkap restoran ini.
Wahana pelengkap tersebut antara lain taman bunga, kolam renang, dan berbagai macam wahana permainan.
Obyek wisata Eling Bening mulai dibuka pada tahun 2015.
Selain menyediakan wahana permainan sebagai penarik minat wisatawan, sensasi menyantap berbagai hidangan di restorannya memang sangat berkesan dengan view kawasan sekitarnya yang diselimuti pemandangan indah.
Rawa Pening yang seolah memagari kawasannya menjadi salah satu pemandangan indah yang bisa dinikmati dari lokasi restoran.
Selain itu, ada juga view Gunung Merbabu, Gunung Telomoyo dan Gunung Andong yang tampak gagah di kejauhan.
Semua keindahan ini berpadu dengan sangat harmonis dan menghadirkan sebuah pemandangan yang sangat memanjakan mata.
Terlebih lagi, letaknya yang berada di dataran tinggi membuat hawa udara terasa begitu sejuk dan cukup membuat kita merasa nyaman dan betah berlama-lama di lokasi.
Wahana dan Aktifitas Menarik di Eling Bening
Ada beragam aktifitas yang bisa pengunjung lakukan di Eling Bening. Berikut ini diantaranya :
1. Mencoba Berbagai Menu Kuliner
Sebagai sebuah restoran yang dipadukan dengan tempat wisata, di Eling Bening kita bisa mecoba berbagai menu kuliner khas Semarang dan Nusantara.
Ada dua jenis restoran yang ada di tempat ini yaitu Restoran utama dan resto garden.
Restoran utama menyediakan menu kuliner seperti ayam goreng, soup, pecel, ikan bakar, mie lontong dan ca sayur.
Harga makanan di restoran utama ini berkisar antara 20 ribu hingga 50 ribu rupiah.
Penataan restoran utama ini sangat rapi di mana kita bisa menyantap makanan bersama teman atau anggota keluarga di meja makan panjang sambil menikmati keindahan Rawa Pening.
Kemudian di restroran kedua yang dinamai resto garden, konsepnya dibuat agak terkesan berantakan.
Namun sebenarnya disinilah letak keunikan garden resto.
Penataan meja dan kursi yang terlihat berserakan di halaman dan berhadapan langsung dengan tanam bunga serta pepohonan membuat sensasi menyantap makanan di tempat ini sangat berbeda.
2. Area Playground dan Outbound
Kedua area ini bisa digunakan untuk seru-seruan menikmati berbagai wahana permainan.
Di area playground disediakan lahan lapang untuk berbagai kegiatan komunitas, perusahaan, organisasi bahkan untuk spot prewedding.
Selain itu ada juga fasilitas berupa kolam dangkal di area playground yang bisa dijadikan tempat bermain anak.
Sementara di area outbound, anak-anak bisa mencoba beberapa wahana permainan seperti flying fox, panahan, hingga hill tracking.
3. Taman Bunga
Bagi yang suka dengan bunga-bungaan, maka bisa meng-eksplore taman bunga Eling Bening ini.
Taman bunga ini memang tidaklah terlalu luas, namun setidaknya sudah bisa dijadikan obyek penyalur kesukaan Anda dengan bunga-bunga.
Taman bunga di tempat ini dibuat berpetak-petak di mana setiap petak ditanami bunga-bunga sejenis dan berwarna sama.
Selain bisa menikmati aneka macam dan warna bunga, berfoto dengan background bunga di taman ini merupakan ide yang tepat.
Baca juga : Review Cimory Semarang
4. Kolam Renang
Yang tak kalah menariknya di Eling Bening juga ada wahana kolam renang terbuka yang cukup luas.
Di sinilah biasanya para pengunjung akan menghabiskan waktu lumayan lama setelah menyantap makanan di restoran ataupun bermain di area outbound.
Untuk bisa menikmati segarnya air kolam renang ini, para pengunjung harus membayar tiket wahana sebesar Rp20.000.
5. Menikmati Sunset
Momen tenggelamnya matahari bagi sebagian orang merupakan momen yang sangat indah dan layak ditunggu. Di Eling Bening momen sunset ini bisa juga Anda saksikan tatkala sore tiba.
Untuk memberi kenyamanan bagi para pengunjung dalam menikmati sunset, pengelola bahkan sudah menyediakan beberapa titik yang dilengkapi tempat duduk yang tidak dipasangi lampu.
Katanya, menyaksikan momen sunset dari tempat demikian akan terasa lebih romantis.
Baca juga: Spot foto ala Korea dan Belanda di Taman Bunga Celosia Bandungan Semarang
Perahu Naga Eling Bening
Wahana ini adalah wahana terbaru yang disediakan pengelola Eling Bening. Bentuknya berupa perahu naga cukup besar yang ditempatkan di tempat yang cukup tinggi.
Spot perahu naga ini sengaja dibuat sebagai tempat hunting foto.
Uniknya jika Anda mampu memilih angle yang tepat, berfoto spot ini bisa menghasilkan foto yang membuat Anda tampak sedang terbang menggunakan perahu naga tersebut.
Alamat Eling Bening Ambarawa
Tempat wisata ini berada di Jalan Kartini Tambakboyo, Ambarawa, Bawen, Mustika, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Untuk mengaksesnya dari pusat Kota Semarang, dibutuhkan waktu perjalanan berkendara kurang lebih 60 menit dengan jarak tempuh sekitar 36 kilometer.
Rute yang bisa digunakan jika datang dari pusat kota yaitu melewati rute Semarang ke Tembalang, kemudian dilanjutkan ke arah Gombel, lanjut lagi ke arah Ungaran dan terakhir ke arah Bawen.
Sesampainya di daerah Bawen, Anda hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit lagi untuk tiba di lokasi Eling Bening melalui Jalan Sarjono.
Baca juga : Wisata Malam di Semarang
Jam Buka Eling Bening
Obyek wisata ini dibuka setiap hari mulai pukul 8 pagi hingga pukul 10 malam.
Hari | Jam Operasional |
---|---|
Setiap Hari | 08.00 – 22.00 WIB |
Harga Tiket Masuk Eling Bening
Memasuki tempat wisata ini kita hanya perlu menyiapakan biaya pembelian tiket masuk seharga Rp18.000.
Namun jika ingin makan dan menikmati beberapa wahana permainan, kita tentunya harus menyiapkan dana liburan yang cukup.
Jenis Tiket | Harga |
---|---|
Tiket Masuk | Rp18.000 |
Kolam Renang | Rp20.000 |
Harga Makanan | Rp20.000 – Rp50.000 |
Fasilitas Eling Bening Semarang
Selain fasilitas berupa wahana permainan, di Eling Bening juga ada fasilitas umum seperti di tempat-tempat wisata lainnya.
Fasilitas umum yang tersedia di tempat wisata ini antara lain area parkir, gazebo, mushola, toilet, dan ruang pertemuan.
Baca juga : Kampung Wisata Rawa Pening
Hotel di Dekat Eling Bening
Untuk keperluan menginap, para pengunjung yang datang dari luar kota bisa menyewa beberapa hotel yang lokasinya tidak jauh dari lokasi obyek wisata Eling Bening.
Pilihan hotelnya beragam dengan harga sewa dan fasilitas yang beragam pula.
Adapun hotel-hotel yang dekat dari lokasi Eling Bening antara lain Banaran 9 Resort Hotel, Simple Room, Cozy Villa, Griya Wijaya, Joglo Mbah Guru, dan Tlogo Resort and Goa Rong View.
Baca juga : Tempat Wisata di Semarang
Kesimpulan
Tidak dimungkiri bahwa obyek wisata Eling Bening Semarang ini adalah salah satu tempat wisata terbaik di Semarang yang bisa dikunjungi bagi Anda yang menginginkan tempat wisata kekinian.
Terlebih dengan sudah disediakannya banyak wahana permainan, maka tempat wisata ini juga cocok sebagai tempat kumpul rombongan keluarga termasuk anak-anak.
19 Ulasan untuk Eling Bening, Jawa Tengah
Masuk kita bayar klo gak salah @20.000 per orang, disana aktivitas yang dilakukan melihat pemandangan danau dan jalan dari ketinggian, cukup indah dan cantik ada perahu diatas tebing yang biasa dijadikan tempat untuk berfoto, kita juga bisa berenang dan main air namun untuk bisa menikmatinya harus bayar lagi, kita bisa menikmati makanan direstoran yang cukup bagus dan rapi pelayanan lumayan, menu banyak pilihan rasa standar harga relatif, sayang buku menu tidak informatif harga dibuku menu berbeda dengan harga di struk pembayaran, parkir luas, toilet cukup dan bersih ada musholla..
View bagus, makanan lumayan enak, fasilitas lengkap. Sayang sekali tempat parkirnya masih beralas tanah dan kerikil sehingga becek saat hujan.
ada tiket masuk 20 ribuan sepertinya, restorannya lengkap, hanya saja biasa saja, mungkin suasananya nyaman kita akan memaafkan menunya. sayang last order jam 7 an padahal menikmati malam disini syahdu
Pemandangan pagi nya cantik… Sarapan nasi pecel, mendoan ….
Pemandangan sekitar asri dan sejuk,bisa liat pemandangan rawa dari atas ,terdapat pula kolam renang yg airnya bersih..
Pemandangan sekitar asri dan sejuk,bisa liat pemandangan rawa dari atas ,terdapat pula kolam renang yg airnya bersih..
Nice and pleasant tuk refreshing ..fresh air sangat segarr..semilir menerpa wajah ..sehingga jadi nyaman tuk berlama – lama duduk dsini.. Melepas stress dr rutinitas activity sehari – hari
Salah satu spot tertinggi di daerah sini sehingga bisa melihat view dari atas cukup bagus, bisa melihat pemandangan hamparan perbukitan yang masih hijau.
Tempat yg indahhh….nView nya bagus bangettt….
Awalnya penasaran dengan bentuk Kapal Naga, hingga akhirnya ke sampai mengunjungi wisata Eling Bening. Sejuk dan nyaman. Hamparan pemandangan yang elok nan permai.
tempatnya bagus, sayang wahana bermain anak banyak yg rusak terutama yg trampolin sudah tidak bisa digunakannkolam renang bagus tdk bisa diakses krn masih pandemi hehehenutk pemandangan bagus….dan rekomendasi…nuntuk makanan agak sedikit mahal menurut sy… jd sy coba pesan cemilan hehehenselebihnya kalian bisa coba datang sendiri
Tempat yang luar biasa bagusnya. Makanannya juga cukup enak. Sayangnya masih agak kurang kebersihan dan pelayanannya. Masih terlihat juga bangunan yang belum jadi dan bahan bangunan yang terlihat jelas jd mengurangi keindahan tempat wisata. Overall sih oke bgt tempatnya.
Tmpt wisata yg menyajikan pemandangan indah. Pas sampe sini jam 11an dn masih sepi bgt tp sayang kolam renang selama pandemi tdk bisa digunakan. Enak kesini tuh pas jam sunset kali ya biar gk panass
Tempatnya strategis karena bisa terlihat rawa pening dengan background Gunung Merbabu, Gunung Andong, Gunung Telomoyo, perkebunan kopi dan persawahan. Arsitekturnya bagus dan landscapenya bertingkat-tingkat karena berada di perbukitan. Ada kolam renang, restoran, aneka spot berfoto, dan playground.
– Akses menuju ke sini cukup mudah, bahkan untuk kendaraan besar sekalipun.. . – Area parkir untuk motor ataupun mobl sangat luas; area parkir bus pun juga tersedia di sini. Bahkan, meski sedang ramai, kalian mungkin masih akan mendapatkan tempat parkir.. . – Ada 3 mushala di sini. Di dalam resto (lantai satu), di halaman resto, dan di dekat parkiran bus.. . – Restonya bersih dan rapi, wc dan kolam renangnya juga bersih. Hanya saja, tangga menuju lantai dua masih belum diberi pengaman di pinggirnya (mungkin karena sedang dibangun).. . Bagian paling menarik di resto ini ada di lantai atasnya, lantai 2 dan lantai 3. Dari kedua lantai tersebut kalian bisa menikmati makanan sambil menyaksikan pemandangan danau dan hamparan perbukitan yang masih asri. Tempat yang sangat memanjakan mata.. . – Ada kolam renang dan tempat bermain untuk anak-anak. Jadi, secara keseluruhan, tempat ini sangat cocok untuk liburan bersama keluarga, terutama keluarga besar.. . – Yang sangat disayangkan dari tempat ini adalah parkiran busnya. Ada banyak sekali sampah berceceran di sini, tong sampah besar pun juga jarang saya jumpai. Mungkin masalah kebersihan yang masih perlu dibenahi.. . #ceritainliburanmu di NATLFO.id
Resto ini ada di destinasi wisata Eling Bening yang layak dikunjungi.. tiket masuk Rp. 30.000,- view bagus, ada kolam renang, menu enak, harga terjangkau.. sayang hanya menerima pembayaran tunai dan atap toiletnya bocor, air menetes membasahi pakaian.. semoga bukan air kotor..
Minggu, 10/07/22. . Saat kami dari Dieng mau ke Sby, sebelum masuk tol, ada bangunan yg terlihat dari jalan yang sangat menonjol. Jadi kami mampirlah ke sini.. Tempat ini adalah tempat yg bisa dijadikan tempat untuk makan siang atau hanya sekedar tempat untuk nongkrong dengan makanan kecil seperti gorengan dan teh/kopi. Atau hanya sekedar mampir dan melihat pemandangan tanpa makan.. Di pintu depan di kenakan tarif 30k perorang untuk biaya masuk, baik yang mau makan atau tidak tetap wajib bayar 30k/org.. Tempat ini sangat luas, ada beberapa spot untuk berfoto, area belakang disuguhi pemandangan gunung dan hamparan danau dan daratan. Sangat indah untuk di lihat. Bangunan ini dominan warna putih. Seperti bangunan ala Itali gitu.. Ada area karaoke bagi yg pengen nyanyi, bisa bermain flying fox dengan biaya tambahan sekitar 10-20k perkali main (saya lupa). Dan disini ada kolam renangnya jika anda ingin berenang (berbayar sekitar 15k-25k).
Month of visit: January 2023. . Bagus banget2 ih ini tempat, di ketinggian tapi masih gak susah bwt mobil naik, HTM 35,000/org kalo gak salah emg lg hari libur nasional.. . Restorannya besar sekali, warna putih2 dominannya, airnya sejuk kalau kalian wudhu, dan surprisingly toiletnya bersih dan wangi!. Makanan di restonya juga enak2 dan gak begitu mahal.. Tempat yang ada patung naganya ramai sekali jadi gak kesana, tapi menikmati restorannya, live music dan pemandangannya apalagi kalau naik ke lantai paling atas di restonya bagus sekali! hati2 angin kencang jadi kalau bawa anak kecil pastikan pakai jaket yaa..
Sangat cocok untuk acara keluarga. Tempat sangat luas, banyak spot untuk kegiatan swafoto, ada kolam renang, ada wahana bermain anak2, ada stand live music bagi penikmat lagu. Lahan parkir cukup luas, bisa masuk bis besar.
Water Blaster Semarang
Umbul Ponggok Klaten
Tempat Wisata di Wonosobo
Umbul Sidomukti