Simak ulasan tentang √ sejarah, √ harga tiket masuk, √ fasilitas dan biaya sewa peralatan di tempat wisata Umbul Ponggok Klaten berikut.
Umbul Ponggok Klaten
Umbul Ponggok adalah salah satu tempat wisata air di Jawa Tengah, tepatnya di kota Klaten. Tempat wisata ini terkenal dengan wahana bawah airnya yang begitu unik dan berbeda dari tempat-tempat wisata air lainnya yang ada di Jawa Tengah bahkan di Indonesia.
Jika Anda sedang mencari tempat liburan yang aman dan nyaman untuk liburan bersama keluarga, maka Umbul Ponggok adalah salah satu rekomendasi terbaik yang menarik untuk dikunjungi.
Meski hanya sebuah kota kecil, dari sisi pariwisata, kota Klaten tidak kalah dari kota-kota lainnya yang ada di Jawa Tengah seperti Semarang ataupun Magelang.
Kota dengan luas wilayah sekitar 655,56 km2 ini menyimpan puluhan tempat wisata baik yang berupa wisata alam, budaya, sejarah, edukasi hingga taman bermain.
Anda mungkin pernah mendengar nama tempat-tempat wisata seperti Candi Sewu, Kebun Kamboja, Candi Prambanan, Mata Air Cokrotulung, Kali Pusur, Umbul Jolotundo, dan Umbul Kapilaler.
Tempat-tempat wisata yang menarik diats semuanya berada di kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Selain tempat atau objek wisata yang kami tuliskan di atas, di kota Klaten masih ada puluhan tempat wisata lain yang selalu ramai dikunjungi para wisatawan.
Tempat wisata yang paling menarik dan menjadi salah satu primadona adalah Umbul Ponggok, sebuah objek wisata air yang mengusung konsep wisata keluarga dan underwater photography.
Umbul ponggok atau yang sering juga disebut dengan Umbul Ponggok Klaten menawarkan sensasi liburan yang benar-benar unik.
Selain menikmati suasana kawasannya yang terkesan masih alami, keberadaan wahana wisata berupa properti-properti yang jarang atau bahkan belum ada di tempat wisata lainnya.
Wahana-wahana ini juga menjadi magnet tersendiri bagi para wisatawan untuk berkunjung dan menghabiskan waktu libur di tempat ini.
Bayangkan bagaimana serunya berenang bersama ikan-ikan air tawar, atau duduk santai di pinggir kolam sambil menikmati roti dan secangkir teh, atau juga berfoto di bawah air dengan menunggang motor-motor keren. Semuanya bisa Anda lakukan di Umbul Ponggok Klaten.
Sejarah Umbul Ponggok
Sebelum membahas lebih dalam mengenai daya tarik Umbul Ponggok, tidak ada salahnya untuk lebih dulu mengupas tentang sejarah singkat keberadaan objek wisata ini.
Jauh sebelum dipermak hingga menjadi salah satu objek wisata favorit di Klaten seperti sekarang ini, ternyata dulunya tempat ini juga menjadi objek vital bagi keberlangsungan industri pabrik gula milik para kompeni ketika menduduki Indonesia.
Ya. Umbul ponggok bagi warga yang mendiami area sekitarnya adalah tempat bersejarah. Di tempat inilah dulunya para petinggi pabrik membangun rumah dan tinggal bersama keluarganya.
Umbul ponggok sendiri kala itu menjadi sumber air utama yang mengairi perkebunan tebu sekaligus menjadi sumber utama untuk memenuhi kebutuhan air pabrik gula yang konon jumlahnya tidak kurang dari 5 pabrik.
Namun setelah krisis yang terjadi pada tahun 1930 dan maraknya tuntutan merdeka dari para warga, pabrik-pabrik gula itupun kemudian ditutup dan Umbul Ponggok beralih fungsi sebagai pemasok air bagi area perkebunan dan pertanian milik warga.
Daya Tarik Umbul Ponggok
Kebutuhan akan tempat wisata yang nyaman dan relevan bagi semua jenjang usia mulai dari anak-anak hingga dewasa seolah terpenuhi dengan hadirnya objek wisata Umbul Ponggok.
Selain menyediakan wahana wisata khusus dewasa, di tempat ini juga tersedia wahana wisata yang diperuntukkan bagi anak-anak.
Jadi jika Anda datang bersama semua keluarga termasuk anak-anak, Anda tidak perlu khawatir karena di tempat ini juga telah disiapkan area khusus yang nyaman dan aman sebagai tempat bermain anak.
Lalu untuk kaum milenial yang ingin selalu tampil eksis di media sosial dengan foto-foto unik, area bawah air yang dilengkapi dengan berbagai macam properi menjadi spot yang sangat menarik untuk di-explore.
Karenanya bagi kamu yang ingin tampil beda ketika teman-teman mu stalking profile facebook ataupun instagram-mu, maka saat berkunjung ke Umbul Ponggok jangan sampai lupa membawa kamera terbaik mu.
Harga Tiket Masuk Objek Wisata Umbul Ponggok
Untuk menikmati liburan seru di Umbul Ponggok Anda hanya perlu membayar tiket masuk seharga Rp. 15.000 per orang.
Jika Anda datang hanya untuk melakukan snorkeling, Anda bisa membeli tiket paket seharga Rp. 30.000 rupiah yang di dalamnya sudah termasuk biaya tiket masuk, snorkeling dan pelampung.
Daftar Harga Tiket Masuk Umbul Ponggok 2019
Tiket | Harga |
---|---|
Tiket Masuk Umum | Rp 15.0000 per orang |
Tiket Masuk Paketan | Rp 30.000 per orang |
Namun seperti yang telah dituliskan di atas, untuk bisa menikmati semua wahana dan fasilitas yang ada, pengunjung harus bersedia membayar biaya sewa untuk setiap fasilitas yang akan digunakan.
Jadi biaya pembelian tiket masuk hanya berlaku untuk mandi ataupun berenang di kolam alami, area permainan anak, dan kolam anak.
Simak dan baca juga : Tempat Wisata di Boyolali
Aktifitas Wisata di Umbul Ponggok
Dengan keberadaan wahana wisata yang terbilang cukup lengkap, aktifitas wisata yang bisa Anda lakukan di Umbul Ponggok sangatlah beragam.
Bagi Anda yang malas berenang, maka Anda bisa menikmati hari libur dengan duduk-duduk di pinggir kolam sambil menyantap camilan dan teh ataupun kopi hangat.
Lalu bagi Anda yang gemar berpetualang di kedalaman air, Umbul Ponggok juga merupakan salah satu tempat yang sangat asik dan menantang.
Di sini Anda bisa snorkeling atau diving untuk menikmati suguhan keindahan bawah airnya yang dihiasi oleh beragam jenis ikan.
Dan kalaupun Anda belum bisa snorkeling namun ingin mencobanya, pengelola juga sudah menyiapkan tim khusus yang siap melatih Anda untuk aktifitas tersebut.
Untuk mengikuti bimbingan snorkeling dan diving, Anda hanya perlu membayar jasa sebesar Rp. 250.000.
Dengan biaya tersebut, Anda akan dibimbing untuk mahir snorkeling, lengkap dengan perlengkapan yang dibutuhkan seperti tabung oksigen, sepatu katak, baju renang, dan googles.
Bukan hanya itu saja, salah satu aktifitas atau hal unik yang bisa Anda lakukan di Umbul Ponggok adalah melakukan sesi foto prewedding di dalam air.
Di tempat ini, Anda bisa mendapatkan foto prewedding yang unik dan berbeda dari yang lainnya hanya dengan membayar biaya sebesar Rp. 3000.000.
Biaya ini sudah termasuk fasilitas sehari penuh selama pemotretan. Rinciannya adalah untuk sewa spot pemotretan, biaya make up, crew foto, kostum, dan dokumentasi dalam bentuk cetak langsung dan juga video.
Selain aktifitas di atas, masih banyak aktifitas seru lainnya yang bisa Anda lakukan di Umbul Ponggok. Untuk kamu yang gemar berfoto, kamu bisa menjelajah atau mencoba semua spot foto yang ada di tempat ini.
Untuk spot berfoto kamu bisa memilih area sekitar kolam ataupun spot foto di bawah air. Di dalam air yang jernih, pengelola sudah menyediakan berbagai macam properi unik untuk menunjang kebutuhan fose foto mu.
Kamu bisa memilih berfoto di spot berproperi sepeda motor, sepeda kayuh, becak, laptop, taman, tv, dan jet sky.
Simak dan baca juga : Tempat Wisata di Semarang
Fasilitas Umum
Pengelolaan fasilitas yang tidak terpusat pada pengelola utama membuat biaya berlibur di Umbul Ponggok terkesan agak mahal. Selain mushola, semua fasilitas yang ada di tempat ini hanya bisa dipakai setelah membayar biaya sewa.
Masing-masing fasilitas seperti loker, ban, parkir, ruang bilas, properi-properi, kamera, masker, hingga pelampung memiliki pengelola tersendiri. Hanya tiket masuklah yang di-handle oleh pengelola utama.
Jadi selain membayar tiket masuk, Anda juga harus menyiapkan biaya untuk membayar fasilitas yang ada jika Anda ingin menggunakannya.
Namun percayalah, sistem ini diterapkan semata-mata untuk memberi ruang kepada masyarakat sekitar untuk ikut serta menjaga kelestarian Umbul Ponggok sekaligus mendapatkan manfaat dari keberadaanya.
Dengan keituksertaan masyarakat, Umbul Ponggok akan tetap terjaga keberlangsungannya dan masyarakat pun diharapkan akan semakin sejahtera perekonomiannya.
Baca juga: Wisata foto Hutan Pinus Kragilan Magelang
Sebagai tambahan informasi, berikut ini beberapa fasilitas yang ada di Umbul Ponggok beserta biaya sewanya:
Fasilitas | Biaya Sewa |
---|---|
Loker Barang | Rp 3.000 |
Masker atau Snorkel | Rp 13.000 |
Pelampung | Rp 7.000 |
Spot Prewedding | Rp 300.000 |
Kamera Underwater 60 Menit | Rp 60.000 |
Ban | Rp 5.000 |
Foto Grup Underwater 7 Orang Per Jam | Rp 100.000 |
Properti Foto | Rp 30.000 – Rp. 150.000 |
Parkir | Rp 2.000 (roda 2) – Rp 4.000 (roda 4) |
Ruang Bilas | Rp 1.000 |
Alamat dan Rute Menuju Umbul Ponggok
Umbul ponggok beralamat lengkap di Jalan Raya Ponggok-Delanggu, Desa Ponggok, Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Kodepos 57474.
Untuk mengaksesnya dari pusat kota Klaten, dibutuhkan waktu berkendara sekitar 33 menit melewati jalan Ngaran-Sajen, dengan jarak tempuh sekitar 20,5 kilometer.
Kemudian untuk rute menuju objek wisata Umbul Ponggok tentunya bergantung dari arah kedatangan Anda.
Akses jalan yang menghubungkan kota atau daerah lainnya ke lokasi objek wisata ini sudah teraspal dengan baik. Sehingga sangat aman untuk pengujung yang datang menggunakan kendaraan roda dua ataupun kendaraan roda empat.
Di bawah ini adalah contoh rute ke Umbul Ponggok yang bisa dilewati bagi Anda yang datang dari arah Jogja dan Solo.
Untuk daerah lainnya, rutenya bisa dengan mudah Anda temukan dengan bantuan aplikasi google maps.
Baca juga: The Lawu Park Tawangmangu
Rute ke Umbul Ponggok Dari Arah Jogja
Pengujung yang berasal dari Jogja bisa bisa memulai perjalanan ke Umbul Ponggok melewati jalan raya Jogja-solo.
Setelah sampai di persimpangan jalan yang ada di depan RSUD Suradji Tirtonegoro, ambil jalan lurus yang mengarah ke GOR Gelarsena Klaten.
Nah sesampainya di GOR Gelarsena, lanjutkan perjalanan ke arah kiri menuju Polanharjo. Terus lurus hingga sampai di persimpangan yang berdekatan dengan markas koramil.
Setelah sampai atau melihat markas koramil, lanjut lurus lagi hingga Anda menemukan objek wisata Umbul Ponggok.
Baca juga : Pesona Umbul Sidomukti Ungaran Semarang
Rute ke Umbul Ponggok Dari Arah Solo
Pengunjung dari Solo bisa memulai perjalanan ke Umbul Ponggok melewati jalan raya utama Solo-Jogja.
Arahkan tujuan ke terminal penggung Klaten yang letaknya di persimpangan jalan menuju desa ponggok.
Dari sini, ambil arah kanan dan lurus terus hingga sampai di markas koramil. Dari markas koramil, atau lebih tepatnya dari pertigaan dekat markas koramil, silahkan ambil arah kanan lagi dan ikuti jalan hingga sampai di lokasi Umbul Ponggok.
Simak dan baca juga : Tempat wisata di Magelang
Ada banyak hal seru dan unik yang bisa Anda lakukan dalam rangka mengisi waktu libur di Umbul Ponggok Klaten. Karenanya jika Anda sedang berada di Klaten atau kota lainnya di Jawa Tengah, maka jangan sampai melewatkan kesempatan untuk berkunjung ke salah satu tempat wisata paling favorit di Jawa Tengah ini.
15 Ulasan untuk Umbul Ponggok Klaten, Jawa Tengah
Tempat wisata air yang murah meriah dan menyenangkan…nKita dapat bermain air, berenang maupun snorekling melihat dasar kolam yang airnya jenih sekali..nAda ikan2 besar yang dapat kita kejar2 saat berenang…nSpot foto bawah airnya juga sangat beragam…hanya saja kalo musim liburan dan pengunjung ramai..kita harus sedikit sabar mengantri..nUntuk biaya masuk di kenakan 15rb/orang, sewa pelampung 7rb dan kacamata renang 13rb..untuk sewa kameranya 60rb bisa untuk satu rombongan…nUntuk bermain di rumah pelampung di kenakan biaya 20rb peranak..nLokasinya luas..kita dapat berenang sepuasnya dari ujung ke ujung…hanya perlu di perhatikan…kedalama kolam bervariasi…paling dangkal sekitar 1meter dan paling dalam sekitar 2,5 meter…nBanyak Warung2 di sekeliling kolam yang menyediakan minuman panas dan gorengan…juga ada yang menjual pakaian renang maupun tempat hp tahan air…hanya saja untuk ganti baju dan mandi…kita di kenakan biaya lagi 2000-3000 per orang…nAwal tahun 2020 ini 2 hari setela dari sana malah dengar kabar bahwa sekitar umbul ini terkena angin puning beliung…semoga segera teratasi dan bisa beroperasi seperti sedia kala..nMaju terus wisata daerah…nMaju terus Indonesia…
+:n1. Liburan murah yang cocok untuk penggila selfi. Tidak perlu diving kedalam laut untuk menikmati sesi foto di dalam air. Disini kita bisa bebas berfoto hanya dengan tiket masuk senilai 15 rb yg sudah free snack ikan. Untuk loker dibandrol dengan harga 4 rb saja. Bilas 2 rb dan ganti baju seribu. Untuk makan ikannya hanya 2 rb. Jika ingin difotokan makan untuk satu paket foto mksimal 4 orang seharga 60 rb untuk 1 spot dan nambah 50 rb untuk tiap spot lainnya.n2. Airnya segar, bersih dan tidak pedih di mata karena tanpa kaporitn3. Petugas sigap jika ada yg hampir tenggelam (saya hampir tenggelam tadi 😂)n-:n1. Safety masih kurang. harusnya di pinggir dan tengah kolam disiapkan pegangan ataupun pijakan mengingat kolam luas dan dalamn2. Tidak ada penanda spot fotonya sehingga harus dicari sendiri dimana diletakkan properti untuk foton3. Tidak ada tulisan umbul ponggok di dalam air untuk spot foton4. Tidak ada tempat selfi under water untuk anak2 n5. Susah untuk swafoto sendiri tanpa pemberat
Murah,seru, … Masuk 15k dapet snack duri ikan nila… Ini ga wajib si :Sewa > kamera 60k, pelampung 7k, kacamata snorkling 13k…Ada tempat mainan anak tapi bayar lagi 15k… Ada montor tril sama nmax di dalam air jadi kalau mau foto bayar 1jutaan termaksud kamera dll nya…Ada makanan sosis bakar, pop mie, sate ayam.. Ada kamar mandi dan tempat sholat … Saran tempat sholat nya di perbaiki lagi di buat yg bagus dan luas
Umbul Ponggok, adalah sebutan untuk “sumber mata air di desa Ponggok” yang memanfaatkan air jernih sebagai sarana untuk wisata, oleh karena itu rata-rata wisata ditempat ini menggunakan air sebagai daya tarik. nnTempat ini mudah dicapai, karena lokasi yang familiar dan mudah ditemukan melalui google map, namun parkir mobil cukup sulit karena harus parkir didalam gang dan tidak ada tempat khusus, namun tersedia jasa tukang parkir.nnBegitu masuk, wisatawan langsung ditawarkan jasa-jasa foto di dalam kolam dengan model dan properti yang sangat variatif serta harga yang cukup sesuai, kualitas foto juga terbaik serta photographer mampu memberikan instruksi sehingga wisatawan dapat mendapatkan foto yang terbaik, untuk hal ini patut diapresiasi karena pelayanan nya.nnTersedia juga alat-alat renang seperti pelampung, alat snorkling, atau kacamata renang, bahkan baju-baju renang juga tersedia jadi tidak perlu takut apabila tidak membawa baju ganti, walaupun harus mengeluarkan biaya tambahan.nnMakanan dan minuman juga tersedia di masing-masing warung, tempat mandi dan toilet (berbayar), aksesoris untuk oleh-oleh, dan lain sebagainya, overall puas dengan wisata yang diberikan, untuk rekomendasi kalau bisa datang di waktu pagi menjelang siang. nnSelamat berwisata di Umbul Ponggok 🙂
Tempatnya bagus, airnya jernih meskipun banyak yang berenang di sana. Sangat direkomendasikan buat teman2 yang mau berenang dan berfoto karena ada spot foto keren di dalam kolam. Peralatan renang juga lengkap (sewa: 5 ribu per item) kemarin ke sana pada saat hari libur, biaya per orangnya 15 rbu (tidak termasuk uang parkir). Mantap jos
Salah satu tempat rekreasi berupa kolam renang yang di dalamnya ada ikan ikan besar tapi ikannya bersahabat, kebetulan tempat tersebut berada di daerah klaten, sangat cocok untuk anda yang ingin berekreasi dengan keluarga dan ingin merasakan kesegaran airnya dan jernih airnya itu loh.
Yang paling suka dari sini airnya, bersih bgt.nGak ada bau kaporit, buat ikan juga soalnya, airnya adem, enak kalau dateng Pagi 2, parkirannya aja yg sulit
Inovasi luar biasa dari kepala desa Ponggok..dari desa biasa disulap jadi luar biasa. kolam renang sederhana dimodifikasi jadi swimming pool dgn under water yg indah dan membawa kesan mendalam
Kolam renang dengan air langsung dari sumbernya,dijamin segarnya dan cook untuk terapy, dengan kedalaman 1,5 s/d 3 meter
Ketika sudah lelah,di sini lah tempat istirahat yg ueenaak…,tapii.. Kalo di tambahin pepohonan lebih uenuk dan suejuk lagii..
tempat wisata wajib terutama buat yang suka permainan air seperti snorkling, diving, berenang… bisa foto underwater, dive walker lengkap sudah dapat foto dan video yg keren…. harga Dive Walker 150 rb.. sedangkan untuk foto underwater tergantung properti yg dipakai misalnya kursi taman, laptop, sepeda, motor dll….. untuk yg tidak bisa berenang tidak masalah nyoba Dive walker.. Jangan lupa untuk memakai kaos kaki atau sepatu pantai saat dive walker karena pas jalan kadang ada batu yg bentuknya tidak beraturan. . Tersedia depot makan, gorengan dan aneka minuman dg harga yg terjangkau.. personel2nya ramah dan baik… recomended!!
tiket weekdays 10k, weekend 15k.. parkiran diluar, tempat bersih banyak ikannya gede gede.. nyewa pelampung, kaki Bebek, kacamata , dll lengkap.. ada banyak yg jual makanan .. harga makanan termasuk murah untuk tmpt sekelas wisata. . Sumber air mata air adalah aliran air tanah yang muncul ke permukaan tanah secara alami, yang disebabkan oleh terpotongnya aliran air tanah oleh bentuk topografi setempat dan keluar dari batuan. Pada umumnya mata air muncul di daerah kaki perbukitan atau bagian lereng, lembah perbukitan, dan di daerah dataran.
Umbul ponggok, air nya dingin karena dari mata air langsung. HTM weekday 10 rb/orang kalo pas weekend 15 rb/orang tempat lumayan bersih, parkiran mudah. Tempat duduk untuk penunggu jg banyak dan jajanan lengkap pun murah. Untuk sewa alat mulai 10 rb an. Foto mulai 25 rb an. Toilet bersih dan mushola jg bersih. Disediakan juga banyak dagangan pakaian, jadi ga perlu kawatir kalo dadakan pen nyemplung tapi ga bawa baju ganti. Penjaganjuga banyak jadi cukup aman dan recomended!
Wisata keluarga yg Murah,,tapi masih mengena suasana alamnya,airnya sangat bening,hanya 10k/pax..untuk foto bawah air 60k-150k,sewa peralatan dive nya kacamata + selang mulut 15k,pelampung 10k,recomended lah.15 menit dari exit tol kartosura.
Harga tiket masuk terjangkau, makan minum dan fasilitas terjangkau, tersedia sewa pelampung, scuba, dan kamera bawah air. Airnya dingin mengalir, sangat jernih dan bersih karena dsri mata sir asli, sangat direkomendasikan.
Water Blaster Semarang
Umbul Ponggok Klaten
Tempat Wisata di Wonosobo
Umbul Sidomukti