Tempat Wisata di Karawang

Tempat Wisata di Karawang

5 Ulasan

Simak ulasan tentang โˆš tempat wisata di Karawang, โˆš wisata alam di Karawang, seperti โˆš wisata pantai, curug, danau pada artikel berikut.


Wisata Karawang

Kota Karawang dikenal sebagai kota industri karena banyak perusahaan yang beroperasi di kota ini. Kota Karawang menjadi kota tujuan para pencari kerja karena banyak industri yang dibangun di wilayah Karawang.

Kota Karawang yang dikenal sebagai kota Industri juga sebagai kota dengan Upah Minimal Kota (UMK) tertinggi di Indonesia. Banyak para pendatang datang ke Karawang untuk menjadi karyawan di pabrik-pabrik yang ada di Karawang.

Jadi sudah sepantasnya kalau di Karawang mulai dikembangkan sektor pariwisatanya sebagai tempat rekreasi keluarga. Karena para pekerja juga butuh rekreasi untuk menghilangkan penat selama bekerja.

Di wilayah tersebut sudah mempunyai beberapa destinasi menarik sebagai tempat wisata di Karawang. Dengan berbagai destinasi-nya yang populer sehingga mampu menarik banyak pengunjung datang ke Karawang.

Lokasi Karawang di jalur utara pulau Jawa yang berbatasan dengan kota Cikarang, kota Purwakarta dan kota Subang. Karena berada di pesisir sehingga banyak wisata bahari disekitar Karawang.

Walaupun pantai di Karawang tidak berpasir putih seperti di pulau Bali, Lombok atau Banyuwangi, namun wisata pantai di Karawang tetap menjadi primadona liburan para pengunjung.

Selain pantainya yang indah, terdapat danau serta curug merupakan keragaman alam yang bisa Anda peroleh di Karawang. Ketika berlibur ke Karawang terbilang mudah dari segi akses, karena termasuk kota besar yang mudah dituju dari arah manapun.

Maka jika Anda bingung menentukan destinasi wisata di akhir pekan atau hari libur Anda, Karawang siap menyambut Anda dengan beragam tempat wisata menariknya yang akan diulas lebih lanjut berikut ini.

Berikut 5 Tempat Wisata di Karawang yang Terkenal

1. Green Canyon Ciomas

Green-Canyon-Karawang-Wisata-Baru-yang-Terkenal

Istilah Green Canyon sekarang mulai banyak ditemukan di Indonesia. Istilah Green Canyon ini mengadopsi dari tempat wisata di Amerika yang berupa lembah dan tebing dengan panorama dan pemandangan yang indah.

Di Karawang juga terdapat lokasi wisata yang mirip dengan Green Canyon. Green Canyon Karawang dikenal dengan Green Canyon Ciomas.

Green Canyon Ciomas ini memiliki pemandangan yang snagat indah dan menakjubkan. Terdapat air terjun dan sungai yang memiliki air berwarna hijau yang jernih. Tebing-tebing batu yang ada di sekelilingnya membuat pemandangan semakin indah.

Untuk sampai di Green Canyon Karawang ini, dibutuhkan sekitar 45 menit dari pusat kota Karawang dengan naik kendaraan. Green Canyon ini berada di perbatasan Karawang dan Bogor.

Alamat : Cikutamahi, Cariu, Karawang, Jawa Barat

2. Pantai Tanjung Baru

Wisata-Pantai-Tanjung-Baru-Karawang

Tempat wisata di Karawang yang pertama adalah pantai Tanjung Baru. Lokasinya di Semenanung Kabupaten Subang dan Karawang dengan ombak pantainya yang tidak terlalu besar.

Walaupun bukan pantai berpasir putih namun pemandangan disekitarnya tetap memukau. Anda bisa berkuliner dipinggir pantai sambil menikmati pemandangannya yang indah.

Selain itu ombaknya yang tidak terlalu besar membuat pantai ini cukup aman untuk bermain air anak-anak.

Alamat : Desa Tanjungpakis, Pakisjaya, Karawang, Jawa Barat.

3. Pantai Tanjung Pakis

Pantai-Tanjung-Pakis-Tempat-Wisata-di-Karawang

Lokasinya di Ujung Utara Karawang dengan pengunjungnya yang melimpah terutama akhir pekan. Ombaknya juga relatif tenang sehingga aman jika digunakan untuk bermain air.

Selain itu banyak penjual makanan yang berjejer disekitar pantai. Anda tidak perlu repot membawa bekal ketika berkunjung ke Pantai Tanjung Pakis. Spot oleh-oleh juga tersedia disekitarnya dan berbagai fasilitas menarik tersedia untuk memanjakan wisatawan.

Alamat : Desa Tanjungpakis, Pakisjaya, Karawang, Jawa Barat.

4. Curug Bandung

Curug-Bandung-Tempat-Wisata-di-Karawang

Tempat wisata di Karawang yang ini agak unik namanya yaitu curug Bandung. walaupun bernama Curug Bandung bukan berarti lokasinya di Bandung.

Air terjun yang memiliki 7 buah sumber air ini berada di Karawang tepatnya di Kecamatan Tegalwaru, Karawang. Memerlukan perjuangan berat dalam perjalannya, namun terbayar lengkap dengan pemandangan alam asri dan keindahan 7 sumber airnya yang menawan.

Lokasinya berada di tengah hutan sehingga stamina yang prima sangat diperlukan jika ingin mengunjungi Curug Bandung.

Alamat : Desa Mekarbuana, Tegalwaru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

5. Danau Cipule

Danau-Cipule-Tempat-Wisata-di-Karawang

Dulunya kawasan ini hanyalah lahan penambang pasir namun dikembangkan menjadi objek wisata terbaru di Karawang. Danau buatan ini kerap digunakan sebagai tempat lomba dayung berlangsung.

Selain itu pada tahun 20006, perlombaan dayung kelas Junior se-ASEAN diselenggarakan disini. Pemandangan disekitarnya sangat indah. Anda bisa bersantai ditepian danau menikmati semilir angin dan sejuknya udara danau Cipule.

Alamat : Desa Mulyasari, Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

6. Curug Cigentis

Curug-Cigentis-Tempat-Wisata-di-Karawang

Curug Cigentis terletak di Desa Mekarbuana, Karawang. Air terjun yang berada di ketinggian 1000 mdpl ini memiliki tinggi 25 meter.

Lokasinya di kaki Gunung Sanggabuana sehingga udara khas pegunungan amat terasa ketika menjejaki kaki di Curug Cigentis. Bentuk air terjunnya sangat indah dengan balutan pemandangan hutan hijaunya yang khas.

Alamat: Desa Mekarbuana, Tegalwaru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

7. Kampung Wisata Curug Cigentis

Kampung-Wisata-Curug-Cigentis-Tempat-Wisata-di-Karawang

Karena curug Cigentis yang terkenal di Karawang, membuat banyak pengunjung yang ingin melihat dan menikmati keindahan air terjun Cigentis.

Dengan daya tarik tersendiri dari curug ini, akhirnya warga desa sekitar curug Cigentis membuat desanya menjadi desa wisata yang penuh pemandangan desa yang alami.

Desa wisata Curug Cigentis menyuguhkan bangunan rumah-rumah adat dengan gaya tempo dulu yang bisa digunakan sebagai tempat menginap.

Ada banyak kegiatan wisata yang bisa Anda kerjakan disini. seperti outbound, flying fox, wall climbing hingga naik ATV. Anda juga bisa berenang atau bermain air di waterboom yang cukup besar.

Kampung Wisata Curug Cigentis benar-benar menyajikan paket lengkap bagi para pengunjungnya. Mulai dari restoran dan penginapan juga tersedia untuk kenyamanan para pengunjungnya.

Alamat: Desa Mekarbuana, Tegalwaru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Karawang sebagai kota yang menjadi penghubung dari kota Bandung ke Jakarta melalui jalan tol, membuat Karawang semakin ramai.

Banyak para wisatawan yang akhirnya mampir ke Karawang hanya sekedar untuk menikmati pemandangan yang indah di karawang.

Apalagi semenjak dibangunnya perumahan dan mall baru oleh Podomoro group. Hal ini membuat Karawang semakin bersaing dengan kota besar lainnya seperti kota Bekasi, kota Bogor dan kota Cikarang yang ada di sebelahnya.

Simak dan baca juga : Tempat Wisata di Cikarang

Demikian beberapa wisata Karawang yang terkenal, yang bisa dijadikan destinasi wisata ketika Anda berkunjung ke Karawang.ย Semoga artikel ini menambah referensi tempat liburan seru bagi Anda sekeluarga.

5 Ulasan untuk Tempat Wisata di Karawang, Jawa Barat

  1. Sudah mulai ada penataan dan penambahan wahana terapi ikan di dekat pintu masuk, dan di tempat lompat terjun bebas sudah di benahi. Tempat parkir sudah makin lega. Di mohon kepada pengurus untuk terus di tingkatkan lagi pelayanan dan fasilitas nya.

  2. KM 0, Perbatasan antara karawang dan bogor, Wisata murah meriah, Htm juga murah. Week end 10rb dan Parkir motor 5000, mobil 10000 dan Sewa jaket 20k. Wisaat di Grand Canyon Ciomas sangat menyenangkan.

  3. Tempat wisata di Grand Canyon Ciomas lumayan bagus..adem..murah meriah pengelolanya ramah2..cuma masih perlu di perbaiki lagi..misal tempat sampah di sediakan..trm ksh.

  4. Tiket Murmer hanya Rp. 10rb perorang, tempatnya masih alami. Lumayan buat Rekreasi keluarga dari pada keluar negeri๐Ÿ˜ƒ๐Ÿ˜ƒ. Wisata Grand Canyon Ciomas bisa dijadikan destinasi wisata dalam negeri yang mirip luar negeri.

  5. Tempat wisata Grand Canyon Ciomas perlu di kembangkan lagi,. BaguslahnnTempat nya startegis dekat dengan jalan desa, banyak tukang dagang juga maupun warung , airnya jernih dan sejuk, seger pemandangan nya oke, masih asri, di kelilingi oleh tebing-tebing dengan pepohonan hijau yang menghiasi area Perairan ini.nnTambahannya tinggal di tingkatkan lagi pasilitas nya, kebersihan yang masih kurang, alangkah baiknya di sediakan tempat sampah di setiap sudut, atau beri peringatan lebih dari satu, tambahkan juga spot Foto-foto nya yang instagramable dan cantik biar menjadi tempat yang kekinian, bukan hanya menyuguhkan Air terjun aja.

Tinggalkan Balasan